Rabu, September 18

Jakarta

Demi menarik banyak penonton, beberapa konten kreator rela bertindak nekat. Hal-hal yang tabu untuk dilakukan sengaja diunggah demi popularitas.

Dewasa ini banyak cara yang dapat dilakukan menjadi seseorang yang terkenal. Apalagi untuk mengawali karir sebagai seorang konten kreator yang banyak penggemarnya.

Tak heran banyak konten kreator yang nekat melakukan cara instan demi menggaet banyak penonton dalam waktu yang singkat. Tetapi banyak sebagian dari mereka yang tidak berpikir efek jangka panjang dan pesan moral yang disajikan melalui kontennya.


Karena itu para konten kreator baru juga ada yang mengalami hujatan hingga kritik keras. Sampai-sampai ada konten kreator yang terlibat dengan kasus hukum gegara kontennya.

Baca juga: Pelayan Terima Uang Tip Rp 18 Juta Gegara Pertanyaan Aneh Pelanggannya

Berikut ini 5 aksi nekat konten kreator hanya demi konten:

Demi Konten, Pria Ini Rela Buang Lobster Rp 1,2 Juta di Resto AYCE Foto: TikTok @mister.lewis

1. Pria buang lobster Rp 1,2 juta

TikToker @misterlewis populer dengan kontennya yang kerap memamerkan kemewahan. Mulai dari makan di kapal pesiar hingga yang terbaru adalah menikmati restoran all you can eat mewah dengan menu yang enak-enak.

Salah satu menu yang menarik perhatiannya saat itu adalah lobster dengan ukuran yang besar-besar. Mister Lewis bahkan sampai mengambil tiga tumpukan piring penuh yang diisinya penuh dengan lobster.

Tetapi bukannya dimakan ia malah membuang lobster-lobster itu ke tempat sampah dan membuat penonton hingga pekerja restoran geram dengan dirinya. Hal ini bukan perkara ia rela membayar hingga Rp 1,2 juta untuk makan di sana tetapi perilakunya dianggap tak bijak untuk memperlakukan makanan.

2. Masak di kamar mandi

Jika biasanya food vlogger menampilkan tutorial masak yang estetik, berbeda dengan pria ini. Seorang konten kreator diberi julukan ‘Bathroom Chef’ karena kebiasaan dan isi konten dari media sosialnya yang penuh dengan memasak di kamar mandi.

Kontennya seringkali disoroti karena dinilai jorok dan tak layak untuk dilakukan. Apalagi saat memasak pasta ia benar-benar menggunakan wastafel di kamar mandi yang penuh kotoran dan rontokan rambut.

Sesekali suasana menjijikkan di dalam kamar mandinya juga tampak, seperti kloset yang belum sempat disiram. Tetapi pria ini tetap santai untuk memasak bahkan memakan masakannya sambil duduk di atas wastafel.

Ada juga yang rela makan selai dan dikritik gegara makanan di halaman berikutnya.

Membagikan
Exit mobile version