Sabtu, Oktober 5
Jakarta

Pemuda bernama Efin Pratama (23) ditangkap polisi karena menjambret di Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat. Korbannya adalah wanita berinisial SF (33), dan pelaku ternyata mahasiswa.

Dirangkum detikcom, Kamis (3/10/2024), Efin menjambret SF pada Selasa (1/10). Korban saat itu tengah berjalan kaki sambil menggendong anaknya yang masih berusia 9 bulan.

“Pada 1 September sekitar pukul 10.35 WIB, telah terjadi kasus 365 (pencurian dengan kekerasan). Seorang ibu-ibu membawa balita atau anak berumur 9 bulan diambil handphone-nya oleh seorang pelaku,” kata Wakapolresta Bogor Kota AKBP Guntur M Tariq dalam konferensi pers, Kamis (3/10/2024).


Atas peristiwa itu, SF melapor ke pihak berwajib. Kemudian polisi melakukan penyelidikan hingga akhirnya berhasil menangkap pelaku ketika hendak menjual HP korban dengan sistem cash on delivery (COD) di Bogor Selatan, Kota Bogor.

“Alhamdulillah Satuan Reserse Polresta Bogor Kota dan Polsek Bogor Timur, kurang dari 1×24 jam berhasil mengungkap pelakunya atas nama inisial DP/EP kelahiran 2001. Jadi setelah dilakukan pengambilan barang (handphone korban), barang tersebut dijual dengan cara COD,” ucapnya.

Kini, polisi masih melakukan penyelidikan mendalam terkait perbuatan pelaku. Karena perbuatannya, pelaku Efin Pratama diejrat dengan Pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan.

“Hukuman, dengan ancaman paling lama 9 tahun,” imbuh Guntur.

Dalih Efin ‘Nyambi’ Jambret

Polisi mengungkap sosok Efin Pratama yang ditangkap karena menjambret ibu gendong bayi di Bogor Timur. Ternyata, Efin berstatus sebagai seorang mahasiswa.

“Yang sangat kita sayangkan, dia (pelaku Efin) mahasiswa. Mahasiswa di (kampus) Bogor,” ujar AKBP Guntur.

Ketika ditanyai polisi, Efin mengaku sebagai mahasiswa di salah satu kampus swasta di Bogor. Efin berdalih menjambret untuk memenuhi kebutuhan biaya kuliah dan cicilan motor.

“Untuk kebutuhan sehari-hari. Cuma untuk bayar (cicilan) motor saja sama bayar kuliah,” kata Efin ketika menjawab pertanyaan polisi.

Lihat juga Video ‘Detik-detik HP Bocah Dijambret saat Rekam Bus Telolet’:

[Gambas:Video 20detik]

Simak selengkapnya di halaman selanjutnya:

Membagikan
Exit mobile version