Rabu, Desember 18

Jakarta

Cokelat Dubai populer di Indonesia lalu banyak merek lokal yang juga menawarkan cokelat Dubai dengan ciri khas masing-masing. Dari 4 merek, mana yang lebih enak?

Sesuai dengan namanya, cokelat Dubai merupakan kreasi dari sebuah toko cokelat kelas atas di Dubai bernama Fix Dessert Chocolatier. Cokelat tersebut diisi dengan berbagai varian.

Salah satu yang populer adalah dengan cokelat isian kunafa pistachio. Cokelat tersebut kemudian mendunia hingga menjadi incaran banyak orang, termasuk di Indonesia.


Bahkan di Indonesia, banyak merek lokal yang berlomba-lomba menawarkan cokelat viral ini. Mulai dari Don Bakeshop, Pipiltin Cocoa, hingga Becca’s Bakehouse.

Dari ketiganya jika dibandingkan dengan cokelat asli Dubai, mana yang lebih enak?

1. Cokelat Dubai Fix Chocolatier

Cokelat Dubai dari Fix Dessert Chocolatier Foto: detikcom/Riska Fitria

Chocolate Dubai Fix Chocolatier ini dibanderol kisaran Rp 294.606. Cokelat ini hanya bisa dibeli di Dubai melalui aplikasi Deliverooo pada pukul 14.00 dan 17.00.

Kemasannya sederhana, hanya dilapisi dengan kertas cokelat dan dibungkus dengan kotak kemasan berwarna hijau. Kamu mencicipi varian dark chocolate.

Untuk cokelatnya terbilang tebal, menggunakan dark chocolate 72%. Persentase itu menghasilkan warna yang gelap dan rasa cokelat pekat yang cenderung pahit dengan semburat asam.

Sementara itu, isian kunafanya teras kasar, jadi teras renyah. Racikannya pistachio dan pasta tahinininya royal, sehingga memberikan rasa nutty yang kuat.

2. Cokelat Dubai dari Don Bakeshop

Cokelat Dubai Don Bakeshop Foto: detikcom/Riska Fitria

Don Bakeshop menjadi merek lokal pertama yang menawarkan cokelat Dubai. Cokelat Dubai seharga Rp 245.000 ini dijual terbatas. Satu orang hanya boleh beli 2 buah.

Cokelat Dubai dari Don Bakeshop punya kemasan yang lebih mewah yang dilengkapi dengan ice gel. Tampilan cokelatnya mirip seperti cokelat Dubai aslinya.

Terdapat detail abstrak bercak berwarna hijau, merah, dan kuning. Cokelatnya sangat tebal, kira-kira sekitar 2 cm. Cokelat ini dibuat menggunakan cokelat 40% merek Valrhona.

Persentase itu menghasilkan rasa yang cenderung manis. Namun, jadi seimbang karena isian kunafa pistachionya yang cenderung gurih, buttery, dan ada sentuhan asin dari campuran Maldon sea salt.

Cita rasa Cokelat Dubai dari merek Pipiltin dan Becca ada di halaman selanjutnya.

Simak Video “Video: Ngerujak Bareng di Festival Mangga Gedong Gincu Majalengka
[Gambas:Video 20detik]

Membagikan
Exit mobile version