Kamis, November 14


London

Kembalinya Martin Odegaard bisa jadi pembeda untuk Arsenal melawan Chelsea. Mikel Arteta mengakui Odegaard punya pengaruh besar dalam serangan The Gunners.

Chelsea vs Arsenal bersua di Stamford Bridge pada laga pekan ke-11 Premier League 2024/2025, Minggu, (10/11/2024). The Gunners bertandang ke markas The Blues dengan kondisi yang kurang baik.

Mereka barus saja dua kali kalah secara beruntun. Meriam London tumbang dengan skor serupa 0-1 dari Inter Milan di Liga Champions dan Newcastle di Liga Inggris.


Dalam situasi sulit ini ada secerca kabar baik datang untuk Arsenal. Matin Odegaard sudah pulih dari cedera.

Gelandang asal Norwegia ini sebelumnya absen sejak September lalu. Absenya Odegaard mempengaruhi kreativitas di lini serang Arsenal.

Odegaard sudah tampil sebagai pengganti di laga melawan Inter yang juga menandai comebacknya. Kini, ia berpeluang tampil sebagai starter melawan Chelsea.

Manajer Arsenal, Mikel Arteta, belum bisa memastikan apakah Odegaard bakal tampil sebagai stater atau tidak melawan Chelsea. Namun, ia menegaskan kehadiran Odegaard bakal sangat berpengaruh untuk Arsenal.

“Kami menuntut hal itu, tetapi itu tidak terlalu realistis. Ini tentang kolektif, setiap pemain bertanggung jawab atas apa yang harus kami lakukan dalam serangan dan melakukannya dengan lebih baik dan lebih konsisten. Namun, tentu saja, memiliki pemain seperti Martin membantu karena dia telah menunjukkan betapa pentingnya dia bagi kami dalam tiga atau empat tahun terakhir,” ungkap Arteta dikutip dari situs Arsenal.

(pur/bay)

Membagikan
Exit mobile version