Rabu, Oktober 23


Jakarta

Betrand Peto rupanya kecantol pesona BYD Seal. Dia naksir BYD Seal sudah lama dan akhirnya bisa memiliki mobil impiannya itu.

Pesona BYD Seal rupanya memikat penyanyi Betrand Peto. Putra Sulung Ruben Onsu itu mengaku naksir berat dengan tampilan sedan listrik yang dirilis BYD pada awal tahun 2024. Betrand menceritakan awal mula dirinya tertarik dengan BYD. Sebelum menjatuhkan pilihan ke BYD Seal, Betrand sudah lebih dulu mencari informasi di internet.

“Karena mobil BYD tuh udah lama aku suka, aku cari dulu di Google kan di pameran belum keluar. BYD waktu pameran belum ada yang ini (Seal) adanya yang gede. Aku cari dong kayaknya ada (versi) sportnya. Wah ada sportnya, waktu itu aku pilih warna putih, terus aku lihat di jalan kok orang ada yang punya warna hitam,” tutur Betrand dalam tayangan Youtube The Onsu Family.


Betrand Peto akhirnya menjatuhkan pilihan pada BYD Seal berwarna arctic blue. Mobil ini akan digunakan Betrand untuk menemani kegiatannya sehari-hari. Memiliki kapasitas lima orang, Betrand juga menganggap mobil ini pas untuk mengangkut adik-adiknya. Terungkap juga alasan pemilihan mobil listrik ada pengaruh dari Sarwendah. Sarwendah menyarankan untuk membeli mobil listrik karena biaya operasional yang murah.

“Kalau mobil listrik paling keluarin Rp 50 ribu untuk nge-charge, bisa juga charge di pom bensin (SPBU yang memiliki SPKLU,” urai Betrand.

Bicara spesifikasi, BYD Seal punya performa yang cukup jempolan. Untuk BYD Seal seperti punya Betrand dari sisi akselerasi misalnya, mobil bisa ngacir 0-100 km/jam dalam waktu 3,8 detik.

Spesifikasi BYD Seal Performance

BYD Seal Performance dibekali baterai berkapasitas 82,56 kWh. Sedan listrik rival Hyundai Ioniq 6 ini punya jarak tempuh hingga 650 km. Akselerasinya juga terbilang ciamik. 0-100 km/jam dapat ditempuh dalam waktu 3,8 detik. Tenaga maksimum yang bisa dihasilkan sebesar 390 kW dan torsi maksimumnya 670 Nm. Tenaga itu didistribusikan ke seluruh rodanya.

BYD Seal dibekali fitur keamanan dan keselamatan berupa airbag depan, samping dan tirai ditambah far-side airbag driver. Fitur canggih lainnya yang ada di BYD Seal antara lain kamera monitor 360 derajat, Auto Hold, adaptive cruise control, automatic emergency braking, lane departure warning, lane departure prevention, emergency lane keeping assist, intelligent cruise control, predictive collision warning, traffic sign recognition, intelligent speed limit information, intelligent speed limit control, front cross traffic alert, front cross traffic brake, rear cross traffic alert, rear cross traffic brake, blind spot detection, door open warning, high beam assist, driver attention warning, head up display, serta intelligence torque adaption control.

BYD Seal Performance saat ini menjadi mobil termahal BYD di Indonesia. Sedan listrik ini dibanderol Rp 719 juta OTR Jakarta.

(dry/din)

Membagikan
Exit mobile version