Jumat, November 1

Jakarta

Pertanyaan:

Dok, saya pria yang usianya kini 33 tahun. Tapi, setiap berhubungan seks, saya terbilang cepat untuk orgasme.

Setelah itu, saya susah untuk bergairah lagi. Penyebabnya apa ya Dok?


Saya takut bisa mengganggu keharmonisan keluarga saya, terima kasih.

EHO (pria, 33 tahun)

Jawaban:

Kemungkinan terjadinya ejakulasi cepat atau dini bisa dipengaruhi oleh beberapa faktor, termasuk faktor fisik dan psikologis. Beberapa penyebab umumnya meliputi kecemasan, stres, kurangnya pengalaman, dan gangguan kesehatan tertentu.

Hindari cemas yang berlebihan saat mencoba berhubungan. Apabila ingin mencoba lagi setelah ejakulasi pertama, coba lakukan perangsangan kembali setelah 2-4 jam dengan keadaan yang baik dan secara psikologis juga baik.

Disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter andrologi untuk mengevaluasi kondisi yang terjadi, jika masih terganggu terus secara seksualnya.

dr Rahmawati Thamrin, SpAnd

Dokter Spesialis Andrologi

Primaya IVF Makassar

Tentang Konsultasi Kesehatan

Pembaca detikcom yang memiliki pertanyaan seputar kesehatan, dapat mengirimkan pertanyaan disertai keterangan nama, usia, dan jenis kelamin melalui form Konsultasi detikHealth, KLIK DI SINI.

Identitas penanya bisa ditulis terang atau disamarkan, disesuaikan dengan keinginan pembaca. Kerahasiaan identitas dijamin.

Mau tahu kondisi mental health kamu? Coba ikutan tes psikologi DI SINI.

Simak Video “Waktu Ideal Pasutri Berhubungan Intim di Bulan Ramadan
[Gambas:Video 20detik]
(sao/suc)

Membagikan
Exit mobile version