Rabu, Desember 18

Jakarta

Apakah baterai handphone Anda pernah berkurang meski tidak digunakan? Jika iya, hal pertama yang harus Anda lakukan adalah mematikan background aplikasi dengan cara berikut.

Aplikasi yang menyala di latar tidak hanya menguras baterai, tetapi juga dapat memperlambat kinerja ponsel. Jadi, meskipun Anda tidak sedang menggunakannya, aplikasi tersebut akan tetap mengonsumsi daya untuk sinkronisasi.

Untuk mengatasi masalah tersebut, berikut langkah-langkah yang dapat Anda lakukan untuk mematikan aplikasi background.


1. Menutup aplikasi melalui pengaturan

Untuk memastikan software tidak berjalan di latar belakang, menutup aplikasi melalui pengaturan adalah pilihan yang tepat. Berikut caranya:

  • Buka ‘Pengaturan’
  • Ketuk opsi ‘Aplikasi’
  • Pilih aplikasi yang ingin Anda tutup, lalu tekan opsi ‘Paksa Berhenti’.

2. Menutup aplikasi melalui panel notifikasi

Cara berikut sangat praktis. Namun, hanya tersedia di Android 15. Jika Anda pengguna Android, sebaiknya mengupdate ponsel terlebih dahulu.

  • Buka panel notifikasi dengan cara menarik layar
  • Anda akan melihat ikon kecil berbentuk pil di sudut kiri bawah
  • Ketuk ikon tersebut
  • Tekan tombol ‘Stop’ di samping aplikasi yang ingin ada tutup.

3. Menutup aplikasi melalui overview

Metode ini cukup sederhana dan tersedia hampir di semua versi Android. Berikut langkahnya:

  • Tarik layar dari bagian bawah ke atas
  • Cari aplikasi yang ingin Anda tutup dengan menggeser layar ke kiri atau kanan
  • Untuk menutupnya, geser aplikasi tersebut ke atas.

Itu dia tiga cara simpel untuk menutup background app. Semoga bermanfaat!

*Artikel ini ditulis oleh Dita Aliccia Armadani, peserta Program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di detikcom.

(fay/fay)

Membagikan
Exit mobile version