Jakarta –
Calon Bupati nomor urut 02 Achmad Fauzi Wongsojudo menghadiri acara pertemuan dengan tokoh masyarakat dan warga Pinggirpapas, Kecamatan Kalianget, Sumenep. Pertemuan yang berlangsung penuh khidmat dan keakraban tersebut disambut antusias oleh warga setempat, yang turut dihibur dengan alunan musik tradisional Tongtong Pangeran Pinggirpapas.
Dalam kesempatan itu, Fauzi menyampaikan berbagai hal penting, terutama terkait kesejahteraan masyarakat Pinggirpapas yang sebagian besar merupakan petani garam. Ia menegaskan bahwa sejak memimpin Sumenep, harga garam di wilayah ini tidak pernah turun di bawah Rp 500 per kilogram.
Hal ini, menurutnya, adalah bagian dari komitmennya untuk meningkatkan kesejahteraan petani garam. Fauzi juga menyatakan keinginan untuk meningkatkan nilai tambah garam yang dihasilkan petani, tidak hanya untuk konsumsi, tetapi juga untuk keperluan lain yang itu akan lebih bernilai tinggi.
“Kami akan berusaha agar harga garam di Sumenep terus meningkat, sehingga petani garam bisa menikmati hasil jerih payahnya dengan lebih baik,” ujar Fauzi, dalam keterangan tertulis, Sabtu (9/11/2024).
Selain itu, Fauzi juga memperkenalkan beberapa program jangka panjang yang dirancang untuk kesejahteraan masyarakat, salah satunya adalah program layanan kesehatan gratis. Dengan menggunakan KTP, masyarakat dapat mengakses layanan kesehatan tanpa biaya di fasilitas kesehatan setempat.
Ia juga menekankan pentingnya memperbaiki layanan publik agar lebih efisien, cepat, dan tanpa antre panjang.
“Proses pengurusan KTP dan dokumen identitas lainnya akan dipermudah, bisa langsung dilakukan di setiap desa, kecamatan dan kabupaten,” tutur Fauzi.
Tokoh masyarakat Desa Pinggirpapas, Kyai Abdul Rahim menyambut baik berbagai program yang disampaikan oleh Achmad Fauzi. Ia meyakini upaya dan komitmen Fauzi akan membawa dampak positif bagi masyarakat di masa depan.
“Kesehatan dan kesejahteraan petani garam sudah kami rasakan manfaatnya. Kami harus terus mendukung dan mendorong program Pak Fauzi,” kata Rahim.
Atas dasar itu, Rahim menegaskan kepemimpinan Fauzi-Imam di Sumenep harus dilanjutkan untuk memastikan upaya-upaya yang telah dilakukan semakin membuahkan hasil. Pihaknya juga berkomitmen untuk mendukung dan memenangkan Fauzi dan Imam demi Sumenep yang lebih sejahtera.
“Lanjutkan!,” pungkasnya.
(prf/ega)