Selasa, November 5


Lisbon

Bernardo Silva kenal Ruben Amorim karena sempat setim. Ia cukup tahu pemahaman taktik pelatih Sporting yang segera gabung Manchester United tersebut.

Bernardo akan bertemu Amorim saat Manchester City melawan Sporting di Estadio Jose Alvalade, Rabu (6/11/2024) dini hari WIB. Keduanya adalah mantan rekan setim di Benfica pada musim 2013/2014 silam.

Berbeda dengan Silva, Amorim tak terlalu bersinar sebagai pemain. Tapi namanya menanjak saat menjadi pelatih.


Ia mengangkat performa Braga, lalu menjadikan Sporting tim juara. Bersamanya, Sporting mengakhiri puasa gelar Liga Portugal selama 20 tahun, dan langsung memenangi yang kedua hanya berselang satu tahun.

“Dia selalu menunjukkan bahwa dia bisa membaca permainan, karena dia bermain di berbagai posisi: sebagai bek, di sisi kiri, sebagai gelandang,” kata Bernardo Silva dikutip BBC.

“Saat dia tiba, Sporting belum pernah juara selama 20 tahun. Dia mengubah paradigma bermain di Sporting. Mereka tim terbaik di Portugal saat ini.”

Kemampuan Amorim menaikkan level tim polesannya itu yang bikin Manchester United kepincut. Kesepakatan sudah terjalin dan Amorim akan resmi menangani MU per 11 November mendatang.

Ini berarti Man City perlu mewaspadai kebangkitan MU, yang medioker sejak kepergian Sir Alex Ferguson.

“Dia akan jadi rival, tapi saya senang seseorang dari Portugal berada di liga terbaik di dunia. Saat Ruben jadi pelatih Man United, kami akan memikirkannya nanti. Sekarang kami menginginkan tiga poin untuk ke delapan besar,” cetusnya.

(raw/mrp)

Membagikan
Exit mobile version