Jumat, November 15
Jakarta

Pasir Kunci hadir sebagai pelarian bagi mereka yang mendambakan ketenangan dan kedekatan dengan alam. Terletak di Jl. Pasir Kunci, Pasirjati, Kecamatan Ujung Berung, Kota Bandung, Jawa Barat, destinasi ini menyuguhkan panorama indah dengan pemandangan luas Kota Bandung yang memanjakan mata.

Pasir Kunci bukan sekadar destinasi wisata biasa karena tempat ini menawarkan konsep wisata kaulinan (permainan tradisional) yang berpadu harmonis dengan keindahan alam. Mereka juga mengusung pelestarian seni dan budaya lokal.

Pengunjung yang datang ke sini tak hanya disuguhi keindahan visual tapi juga kesempatan untuk menyelami budaya Sunda yang kian langka.


Seorang warga lokal, bercerita tentang sejarah dan perkembangan Taman Jempol ini. Menurutnya, pembangunan taman ini dimulai saat Ridwan Kamil masih menjabat sebagai wali kota Bandung.

“Taman Jempol ini sudah dibangun sejak lama, saat Ridwan Kamil menjabat menjadi wali kota. Namun, proyeknya belum sepenuhnya selesai. Saat ini, baru sekitar 50 persen dari keseluruhan taman yang sudah jadi,” kata Kholil.

“Bagian bawahnya belum dibangun, jadi pengunjung sementara ini hanya bisa menikmati pemandangan dari atas,” ungkapnya.

Meskipun belum benar-benar selesai, tempat ini sudah menarik banyak pengunjung, terutama yang ingin bersantai menikmati udara segar perbukitan dan pemandangan Kota Bandung dari ketinggian.

Tak hanya menawarkan keindahan alam dan permainan tradisional, Pasir Kunci juga menjadi tempat pelestarian seni dan budaya Sunda. Itu menambah daya tarik Pasir Kunci sebagai tempat wisata yang tidak hanya rekreatif, tapi juga edukatif.

Pasir Kunci ini juga sering dijadikan tempat bermain oleh anak-anak setempat. Dengan semua daya tarik ini, Pasir Kunci telah menjadi salah satu destinasi yang patut dikunjungi bagi siapa saja yang ingin menikmati wisata yang berbeda dari hiruk-pikuk kota.

Di sini, ketenangan, keindahan alam, dan budaya lokal berpadu menjadi satu, menciptakan pengalaman yang mendalam dan tak terlupakan.

Membagikan
Exit mobile version