Senin, Maret 10


Jakarta

Memberitahu seseorang memiliki bau ketiak bisa menjadi situasi rumit tersendiri. Topik ini bagi sebagian orang sangat sensitif dan berpotensi menyinggung jika tidak dilakukan dengan benar. Bagaimana cara memberitahu teman yang bau ketiak tanpa menyinggung?

Psikolog klinis Anastasia Sari Dewi menjelaskan bahwa persoalan ini memang bisa menjadi sensitif untuk sebagian orang. Poin terpenting menurut Sari yang perlu diperhatikan ketika ingin memberitahu seseorang bau ketiak adalah tidak dilakukan di tempat umum.

Sebaiknya, hal ini disampaikan dengan cara yang baik dan tidak mempermalukan orang tersebut.


“Gunakan kata-kata yang sopan atau tidak menggunakan kata-kata yang bersifat mengejek, melainkan dengan kata-kata yang halus,” ucap Sari ketika dihubungi detikcom, Jumat (23/8/2024).

Ketika memberitahu teman akan hal tersebut, menurut Sari masyarakat tidak perlu bercanda dan menyamakan bau tersebut dengan aroma-aroma tertentu. Hal tersebut dapat membuat teman merasa diejek atau direndahkan.

Nasihat yang diberikan pada teman juga bisa berupa solusi. Dalam beberapa kasus, mungkin teman tidak sepenuhnya memahami soal penyebab atau cara mengatasi masalah tersebut.

“Sampaikan saja, misal ‘sepertinya aroma tubuhmu kurang begitu segar, lumayan tercium lho sama yang lain. Mungkin ada baiknya kamu mencoba mencari tahu kenapanya, siapa tahu karena pakaian kamu, atau ada masalah keringat berlebih dan lain-lain’. Yang penting disampaikan dengan bahasa yang sopan,” ucap Sari.

Sari mengatakan penting bagi masyarakat untuk tidak membuat teman yang memiliki masalah bau ketiak menjadi kecil hati. Terlebih masalah tersebut tidak hanya dialami satu orang saja, melainkan banyak orang.

Memiliki masalah bau ketiak atau bau badan merupakan masalah yang manusiawi dan wajar untuk dialami. Tinggal bagaimana mencari cara untuk mengatasi masalah tersebut.

“Jangan juga sedikit-sedikit besoknya ditanya seperti ditagih, ‘sudah belum (pakai deodoran)’ menurut saya nggak perlu ya. Yang penting dia sudah paham, sudah menerima kondisi dia, dan biarkan dia juga mencoba sendiri,” tandasnya.

(avk/kna)

Membagikan
Exit mobile version