Selasa, Februari 25


Jakarta

Belum lama ini media sosial dihebohkan dengan adanya unggahan yang diduga dilakukan artis Aurel Hermansyah bertuliskan tidak pernah terobsesi jadi mantu kesayangan. Sang suami, Atta Halilintar, menanggapi hal itu.

Bintang film Ashiap Man itu mengaku tak tahu adanya unggahan tersebut. Ia bertanya balik apakah benar itu ada di Instagram Aurel Hermansyah.

“Nah itu, saya nggak tahu postingannya di mana, saya belum lihat. Di IG aurel? Saya sih nggak pernah lihat,” ujarnya saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (24/2/2025).


Atta Halilintar kembali menegaskan selama ini tak pernah melihat istrinya mengunggah hal-hal aneh. Ia agak heran kalau hal itu dilakukan Aurel.

“Siapa yang bikin? Kalau saya sih belum pernah lihat ya,” tuturnya.

YouTuber 31,5 juta subscriber itu memastikan, selama ini hubungan Aurel Hermansyah dengan keluarganya berjalan baik. Ia meminta tak ada lagi pihak yang mencoba memfitnah istrinya.

“Yang pasti kita semua hubungannya, keluarga, jaga silaturahmi yang baik,” katanya.

Atta Halilintar pun mengaku tak mau terlalu memikirkan isu tersebut. Ia kini hanya mau bersiap menyambut bulan puasa. Ia ingin di tahun ini bisa punya banyak waktu untuk sahur dan berbuka dengan keluarga.

“Persiapan Ramadan insyaallah sama keluarga tercinta. Insyaallah kita pengin Ramadan lancar, fokus ibadahnya,” pungkasnya.

(mau/nu2)

Membagikan
Exit mobile version