Sabtu, Januari 11


Jakarta

Pada Kamis (9/1/2024) malam, anak Nikita Mirzani, LM, pergi tanpa izin dari rumah aman. Bukan pulang ke kediamannya, ia mendatangi kantor kuasa hukum Vadel Badjideh, Razman Arif Nasution.

Dia mengaku kalau sudah tidak betah berada di rumah aman. LM diketahui sudah berada disana selama 5 bulan.

Datang bersama Razman, LM yang menutup sebagian wajahnya dengan hijab, mengaku tidak betah.


“Kabur (karena) nggak betah,” kata LM di Polres Metro Jakarta Selatan, Jumat (10/1/2024) dini hari.

Razman Arif Nasution mengaku terkejut dengan kehadiran LM yang berada di depan kantornya di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. Razman mengaku dihubungi oleh anak Nikita Mirzani.

“Saya kaget, saya udah pulang. Saya sampai rumah tiba-tiba ada panggilan berulang-ulang. Kemudian saya nggak yakin, saya biarin karena selama ini banyak yang mengaku (menyebut nama anak Nikita Mirzani). Ketika saya video call nggak diangkat. Dia kirim voice note, oh benar suaranya. Di telepon, saya video call kaget saya, udah di depan kantor saya,” terang Razman Arif Nasution.

Hingga pada Jumat (10/1/2024) dini hari, Razman Arif Nasution membawa LM ke Polres Metro Jakarta Selatan.

“Saya mau bawa dulu ke kepolisian. Saya nggak mau nanti saya dianggap bersekongkol sama dia. Gimana ceritanya nanti saya jelasin. Saya juga tadi udah mau istirahat ke rumah, tapi begini,” ujar Razman Arif Nasution.

Kuasa hukum Vadel Badjideh itu mengatakan membawa LM ke Polres Metro Jakarta Selatan juga atas keinginannya sendiri. “Saya bawa ke sini, kita bicara kemauan dia, kehendak dia lah nggak bisa dipaksa-paksa,” pungkasnya.

Diketahui, saat ini LM masih berada di Polres Metro Jakarta Selatan. Nikita Mirzani melalui Instagram Story pribadinya, mengisyaratkan tak percaya dengan pengakuan Razman.

“(Menyebut nama anaknya) menelepon, voice note dan video call. Pertanyaan saya dari mana dia punya handphone? Razman, Razman, (menyebut nama anaknya) itu nggak tahu jalan, seumur hidupnya sampai umur sekarang 16 tahun sebelum berangkat ke UK di kasih sopir,” kata Nikita Mirzani.

(ahs/pus)

Membagikan
Exit mobile version