
Jakarta –
Marquez bersaudara, Alex dan Marc, menguasai hari pertama MotoGP Thailand 2025. Alex mengaku bakal senang mempunyai ‘masalah’ dengan abangnya di Buriram.
Alex Marquez menjadi rider tercepat di sesi practice MotoGP Thailand 2025. Dia mencatatkan waktu satu menit 29,020 detik. Torehan Alex itu lebih cepat 0,052 detik dari Marc Marquez.
Pada sesi sebelumnya, Marc Marquez menjadi yang tercepat di sesi latihan bebas. Dia mencatatkan waktu satu menit 29,423 detik.
Hasil latihan hari ini bisa menjadi gambaran bagaimana jalannya balapan sprint dan main race pada akhir pekan ini. Alex akan dengan senang hati bersaing dengan Marc untuk merebut podium pertama di MotoGP Thailand tahun ini.
“Minggu? Kalau begitu, ya. Tapi tidak satupun! Empat kali beruntun. Itu bisa menjadi masalah yang menyenangkan untuk dimiliki,” kata Alex Marquez di Crash.
“Ini merupakan hari yang bagus, dobel Marquez memimpin, tapi pada akhirnya kalau anda melihat kejuaraan, kami semua ada di posisi yang sama dengan 0 poin, jadi kami harus tetap tenang. Ada banyak akhir pekan di depan kami dan ada banyak hal yang harus ditingkatkan,” kata Alex menambahkan.
Di MotoGP Thailand, Marc Marquez sudah pernah dua kali juara. Dia mencatatkan itu pada musim 2018 dan 2019.
(cas/rin)