Rabu, Maret 19


Jakarta

Aksi pengemudi lawan arah terulang lagi. Pengemudi Kijang Innova Zenix itu sempat dicegat oleh pemobil lain. Haruskah bertemu pengemudi lawan arah dicegat?

Aksi pengemudi Kijang Innova Zenix yang kedapatan lawan arah di kawasan BSD viral di media sosial. Dalam video Instagram yang diunggah akun roda.mesin, terlihat pengemudi Innova Zenix itu mulanya memutar balik ke lajur yang berlawanan. Tak lama berselang datang mobil dari arah berlawanan dan berusaha mencegat pengemudi Innova Zenix tersebut.

Pengemudi Innova Zenix tak gentar, meski salah tetap berusaha meneruskan perjalanannya. Pemobil yang mencegat pun tak patah arang dengan membiarkan mobilnya berhenti di depan Innova Zenix. Sopir Innova Zenix berpelat H 1724 WS juga sempat beberapa kali maju-mundur untuk mencari celah agar bisa menerobos namun tetap tak diberi kesempatan.


Selanjutnya sopir Innova Zenix membuka jendela mobilnya dan protes sembari berteriak ke pemobil yang mencegatnya. Pemobil yang mencegat pun turun dari mobilnya mengadang Innova Zenix tersebut. Tak lama berselang, sopir Innova Zenix memutarbalikkan mobilnya dan tancap gas ke lajur yang seharusnya.

Praktisi Keselamatan Berkendara dari Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) Sony Susmana berpendapat aksi pengendara yang menghalangi Innova Zenix lawan arah sudah tepat. Ya, aksi Innova Zenix lawan arah jelas membahayakan dan berisiko menimbulkan kecelakaan fatal. Kalau saja meneruskan lajunya dan pemobil datang dari lawan arah tidak antisipasi, kecelakaan pun tak terhindarkan.

“Karena pelanggar tersebut sudah sangat membahayakan, bukan karena jalannya lebar terus harus toleransi, itu sama dengan kita membiarkan resiko kecelakaan akan terjadi,” terang Sony saat dihubungi detikOto, Kamis (18/4/2024).

Meski begitu Sony mengingatkan agar aksi serupa tidak asal dicegat. Pasalnya kita tidak bisa mengetahui kondisi mental seseorang dan justru menjadi pemicu konflik.

“Tetapi, memang di sini kan aksi yang dilakukan harus jauh dari konflik, itu yang susah. Karena rata-rata pengemudi sumbu pendek dan egonya selangit, selama yang negur punya power, nggak ada masalah,” lanjut Sony.

Terkait dengan pelanggaran lalu lintas tersebut, polisi rencananya bakal menambah pembatas jalan tambahan. Dengan begitu diharapkan tidak ada lagi pengendara yang lawan arah. Di samping itu, pengemudi Innova Zenix yang lawan arah itu juga bakal dikirimi surat tilang.

“Sementara sudah kami tindak lanjut dengan mendatangi TKP. Lanjut berkoordinasi dengan pihak kawasan BSD untuk ditambah water barrier agar lebih panjang sehingga akan mengurangi kendaraan yang berbelok melawan arus,” ungkap Kasat Lantas Polres Tangerang Selatan AKP Rokhmatullah dikutip detikNews.

Simak Video “Ulah Mobil Lawan Arah di Transyogi Bogor Bikin Tabrakan
[Gambas:Video 20detik]
(dry/rgr)

Membagikan
Exit mobile version