Senin, Oktober 14


Warsawa

Cristiano Ronaldo mencetak gol saat Timnas Portugal menang atas Polandia di UEFA Nations League. CR7 dapat ‘durian runtuh’ dari kerja keras Rafael Leao.

Timnas Portugal bertandang ke markas Polandia pada matchday ketiga Grup A UEFA Nations League, Minggu (13/10/2024). Tim tamu meraih kemenangan 3-1.

Tiga gol Portugal dicetak Bernardo Silva, Cristiano Ronaldo, dan Jan Bednarek (own goal). Polandia cuma bisa membalas via gol Piotr Zioelinski.


Gol Ronaldo tercipta pada menit ke-37. Bintang 39 tahun itu mencetak gol tap-in dari bola tembakan Rafael Leao yang membentur tiang gawang Polandia.

Leao berperan besar dalam gol yang dibuat Ronaldo. Striker AC Milan itu berlari menggiring bola dari dekat garis tengah dan melewati tiga pemain lawan.

Selepas melakukan solo run, Leao menembak bola di kotak penalti Polandia. Bola tembakannya melewati jangkauan kiper dan membentur tiang gawang. Bola pantul mengarah ke posisi Ronaldo yang berdiri bebas dan langsung mencetak gol.

Ronaldo merayakan gol dengan berlari ke pinggir lapangan dan melakukan selebrasi ‘Siuuu’. Hanya dua pemain Portugal yang ikut merayakan gol CR7, sementara beberapa lainnya memeluk Leao di kotak penalti Polandia.

Beberapa penggemar di media sosial menilai peran dan kerja Leao jauh lebih oke ketimbang Ronaldo saat melawan Polandia. Tidak sedikit bahkan yang melemparkan sindiran kepada Ronaldo.

“Bukannya tak hormat ke Ronaldo tapi Leao pantas mendapat kredit lebih untuk berlari, dribble, dan menendang,” cuit satu penggemar di media sosial.

“Tanpa Leao, Ronaldo tak ada apa-apanya,” seorang fans lain menyindir CR7.

(bay/rin)

Membagikan
Exit mobile version