Jakarta –
Pasar Cihapit semakin diramaikan dengan banyak gerai tempat makan baru yang bermunculan. Kini pilihannya ada kopitiam hingga pastry yang enak.
Salah satu area yang digemari oleh para pelancong di Bandung adalah Pasar Cihapit. Pasar tradisional tersebut menjadi populer gegara banyaknya gerai tempat makan yang memadati pertokoan di dalamnya.
Mulai dari tempat makan tradisional hingga kekinian banyak bermunculan mengundang para pengunjung yang penasaran. Akhir-akhir ini bahkan kepadatannya semakin bertambahnya beberapa gerai yang baru buka.
Baik di bagian dalam maupun di bagian luarnya ada banyak pilihan yang menarik. Menurut pemantauan tim detikfood yang berkunjung (24/11) beberapa gerai yang baru buka layak untuk dicoba.
Baca juga: Slurrp! Gurih Hangat 10 Sop Janda dengan Iga Tebal nan Empuk
Berikut ini 5 tempat makan baru di kawasan Pasar Cihapit:
Drunk Baker di Pasar Cihapit menyajikan Hokkaido toast dengan topping unik. Foto: detikcom/Riska Fitria
|
1. Drunk Baker
Kedai yang tengah ramai pengunjung ini menawarkan sajian roti Hokkaido yang lembut. Konon chef dari Drunk Baker mempelajari langsung teknik membuat roti ala Hokkaido di Jepang.
Roti yang lembut diberi berbagai topping yang manis legit. Ada pilihan Dirty Milo yang kental cokelatnya hingga Karamel yang menawarkan tekstur renyah pada bagian atasnya.
Harga roti Hokkaidonya yang khas dengan tekstur lembut dibanderol Rp 30.000an saja per porsi. Lokasinya berada di bagian depan Pasar Cihapit, Jalan Cihapit No.32, Bandung.
2. Bien Patisserie
Gerai pastry yang satu ini seolah membuat keramaiannya sendiri di tengah Pasar Cihapit. Apalagi jika datang ke sini saat akhir pekan, butuh kesabaran yang luas untuk mengantre pastrynya yang viral.
Pilihan seperti danish, tarte, croissant, dan lainnya habis dalam waktu singkat. Chef Rogu selaku chef dan pemilik patisserie ini mengaku mengutamakan kualitas rasa untuk disajikan kepada pelanggan.
Bien Patisserie berada di bagian dalam Pasar Cihapit tak jauh dari Warung Nasi Mak Eha. Harga pastrynya ramah di kantong, bisa dibeli mulai dari Rp 15.000an.
Deretan tempat makan baru buka di Pasar Cihapit masih ada di halaman selanjutnya.
Simak Video “Ini Dia Warung Nasi Mak Eha yang Legendaris di Pasar Cihapit“
[Gambas:Video 20detik]