Jakarta –
Minyak kelapa sering disebut sebagai minyak terbaik untuk menutrisi dan menjaga agar rambut tetap sehat.
Dilansir dari Healthline, terdapat studi yang menguji keefektifan beberapa minyak alami seperti minyak bunga matahari, minyak mineral, dan minyak kelapa. Hasilnya memang minyak kelapa adalah yang terbaik untuk kesehatan rambut
Nah, berikut adalah penjelasan lengkap tentang 10 manfaat minyak kelapa untuk rambut dan cara penggunaannya.
Manfaat Minyak Kelapa untuk Rambut
Dilansir dari berbagai sumber, manfaat minyak kelapa untuk rambut antara lain sebagai berikut.
1. Melawan Infeksi Jamur di Kepala
Dilansir dari Healthline, studi laboratorium menemukan bahwa minyak kelapa dapat menghilangkan beberapa jenis infeksi jamur.
Jamur di kepala yang dimaksud seperti tinea capitis yang bisa menyebabkan infeksi. Kondisi ini bisa disebabkan karena pola makan tidak sehat, paparan bahan kimia, luka, atau kurang menjaga kebersihan pribadi.
2. Mengurangi Iritasi
Minyak kelapa adalah lemak jenuh alami. Kandungan lemak tinggi di dalamnya mungkin membantu meredakan iritasi kulit kepala, pengelupasan, dan gatal.
3. Mengobati Rambut Bercabang
Sebuah tinjauan pada tahun 2015 mencatat bahwa minyak kelapa diserap ke dalam helai rambut lebih baik daripada minyak mineral dan jenis minyak lainnya. Hal ini memungkinkan membantu mencegah patah rambut dan ujung rambut bercabang.
Selain itu, minyak kelapa juga mencegah rambut kering, rapuh, dan patah.
4. Membuat Rambut Lebih Berkilau dan Halus
Dilansir dari EatingWell, asam laurat, sumber lemak utama minyak kelapa, akan memberikan kilau pada rambut dan memberikan sentuhan yang lembut dan halus.
Selain itu, minyak kelapa juga mengandung vitamin dan asam lemak lainnya untuk membantu rambut terlihat dan terasa sehat, serta mencegah rambut kusam.
5. Melawan Ketombe
Minyak kelapa juga dapat membantu melawan ketombe. Selain menghidrasi dan memperbaiki rambut, minyak kelapa juga dapat mengurangi ketombe.
Sebuah studi tahun 2018 dalam Jurnal Ilmu Molekuler Internasional menunjukkan bahwa minyak kelapa memiliki efek antibakteri, antiinflamasi, dan antioksidan, dan juga dapat membantu memperbaiki penghalang kulit.
Ketombe dapat disebabkan oleh berbagai hal (seperti kulit kepala kering, dermatitis, jamur, dan lain-lain), tetapi sebuah studi tahun 2021 yang diterbitkan dalam sebuah laporan ilmiah menunjukkan bahwa minyak kelapa dapat membantu mengobati ketombe dengan meningkatkan “bakteri baik” kulit Anda, meredakan peradangan, dan bahkan melawan dermatitis.
6. Menghilangkan Rambut Kusut
Minyak kelapa dalam serum atau masker rambut juga dapat membantu menghilangkan kusut.
Dilansir dari EatWell, Sifat-sifat pelunak kutikula dari minyak kelapa membuatnya menjadi obat anti-kusut yang efektif. Menggunakan minyak kelapa pada hari yang sangat lembab dapat membantu rambut bebas dari kusut lebih lama.
7. Melembabkan Rambut
Penelitian menunjukkan bahwa asam laurat yang terdapat dalam minyak kelapa dapat bertindak sebagai pelembab rambut ketika digunakan sebelum mencuci rambut.
Namun, penting untuk memilih minyak kelapa yang alami tanpa bahan kimia tambahan agar dapat memperoleh rambut yang lembut, sehat, dan berkilau.
8. Memanjangkan Rambut
Minyak kelapa mempunyai manfaat untuk merangsang pertumbuhan rambut lebih cepat karena mengandung asam lemak yang bisa menjaga kesehatan kulit kepala dan merangsang pertumbuhannya.
Peran asam lemak ini terletak pada peningkatan sirkulasi darah ke kulit kepala, sehingga dapat mempercepat pertumbuhan rambut dan mencegah kerontokan.
Berdasarkan sebuah jurnal penelitian, minyak kelapa didapati memiliki kemampuan untuk mengurangi peradangan dan mendukung pertumbuhan folikel rambut baru.
9. Mencegah Kutu Rambut
Asam laurat pada minyak kelapa juga dapat membantu membunuh kutu rambut yang membuat rambutmu sangat gatal. Metode ini mungkin tidak seefektif penggunaan bahan kimia tetapi resikonya lebih rendah karena menggunakan bahan alami.
Minyak kelapa sangat bagus dalam menutrisi rambut terutama dalam mencegah kehilangan protein pada rambut. Hal itu akan sangat bagus untuk kesehatan rambut.
Cara Penggunaan Minyak Kelapa
Cara menggunakan minyak kelapa untuk perawatan rambut sangat mudah. Berikut adalah caranya.
Sebagai Kondisioner
Saat kamu sedang keramas, oleskan minyak kelapa ke seluruh bagian rambut. Fokuskan terutama pada bagian tengah hingga ujung rambut.
Sebagai Masker Rambut
Oleskan dan pijat lembut minyak kelapa ke rambut, lalu biarkan selama beberapa jam (atau semalaman). Setelah itu, bilaslah.
Sebagai Perawatan Kulit Kepala
Sebelum tidur, oleskan sedikit minyak kelapa ke kulit kepala dengan pijatan lembut. Diamkan semalaman dan bersihkan dengan sampo pada pagi hari.
Itu dia beberapa manfaat minyak kelapa untuk perawatan rambut dan tips menggunakannya.
Simak Video “Kenapa Makanan Berkuah Disarankan untuk Santap Sahur?“
[Gambas:Video 20detik]
(inf/inf)